Marah di Facebook, ekspat Amerika ditahan di Abu Dhabi

Written By Unknown on Jumat, 06 Maret 2015 | 17.18

FB
Ryan Pate menulis komentar 'miring' di Facebook terhadap perusahaan Abu Dhabi.

Seorang ekspatriat Amerika Serikat ditangkap di Uni Emirat Arab gara-gara komentar yang ia tulis di Facebook.

Ryan Pate -yang bekerja sebagai teknisi helikopter- menulis komentar miring terhadap perusahaannya, Global Aerospace Logistics (GAL), yang berkantor di Abu Dhabi.

Komentar ini terkait cuti sakit yang ia ajukan Desember lalu setelah berlibur di Florida.

Pate meminta izin memperpanjang cuti untuk berkonsultasi dengan dokter karena ia memiliki masalah punggung yang sudah lama ia rasakan.

Cuti sakit ini tidak dikabulkan oleh GAL dan Pate kemudian 'melampiaskan' emosinya di Facebook.

Dalam status tersebut, Pate antara lain menulis bahwa GAL tidak ubahnya seperti 'orang yang suka menusuk dari belakang'. Ia memperingatkan perusahaan-perusahaan lain untuk tidak meneken kontrak dengan GAL.

Pate juga mengatakan bahwa hidup di Uni Emirat Arab tidak menyenangkan dan menulis kata-kata 'rasis' terhadap warga di negara tersebut.

Ia kembali ke Abu Dhabi untuk memasukkan surat pengunduran diri, namun ditangkap pada 16 Februari dengan dakwaan telah melakukan pencemaran nama baik.

Polisi mengatakan ia melanggar undang-undang yang disahkan pada 2012 yang menyebutkan bahwa mencemarkan nama baik individu dan organisasi adalah tindak pidana.

Pate mendekam di penjara selama 10 hari sebelum dibebaskan dengan jaminan.

Pengadilan Pate rencananya akan digelar dalam beberapa hari mendatang.


Anda sedang membaca artikel tentang

Marah di Facebook, ekspat Amerika ditahan di Abu Dhabi

Dengan url

http://majalahviaonline.blogspot.com/2015/03/marah-di-facebook-ekspat-amerika.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Marah di Facebook, ekspat Amerika ditahan di Abu Dhabi

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Marah di Facebook, ekspat Amerika ditahan di Abu Dhabi

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger