Pengantar Minum Racun masih eksis

Written By Unknown on Minggu, 21 Desember 2014 | 17.18

Orkes Moral Pengantar Minum Racun kembali eksis di kancah musik Indonesia.

Setelah 27 tahun lalu mempopulerkan lagu Judul-Judulan, kelompok musik Orkes Moral Pengantar Minum Racun muncul kembali. Mereka masih setia di jalur parodi bernuansa dangdut, namun kini dengan sentuhan anak muda.

Para personel OM PMR muncul di studio BBC Indonesia, pada Rabu (17/12), dengan dandanan ala rocker. Kaus hitam band metal, celana jins, gelang logam, kacamata hitam, dan ikat kepala menghiasi tubuh Johnny Madumatikutu (vokal), Aji Cetti Bahadursyah (perkusi), Yuri Mahipal (mandolin ), dan Hari 'Muke Kapur' (mini drum).

"Kami sebenarnya sudah tua, namun menolak disebut tua," kata Johnny Madumatikutu atau akrab dengan nama Johnny Iskandar, seraya terkekeh.

Meski disampaikan dengan nada canda, ucapan tersebut ada benarnya. Sejak awal tahun ini, OM PMR langganan tampil di hadapan kaum muda dengan membawakan lagu-lagu sejumlah band masa kini, seperti Efek Rumah Kaca, Naif, dan Seringai.

Namun, tentu, bukan OM PMR namanya jika tidak menggubah lagu-lagu tersebut dengan nada serta lirik yang menggelitik.

Tembang karya Naif berjudul Posesif, misalnya, diubah menjadi Tato atau Panu. Kemudian, lagu rock alternatif Cinta Melulu ciptaan band Efek Rumah Kaca, diubah menjadi lagu bernada dangdut—lengkap dengan petikan mandolin dan tabuhan gendang.

Aksi OM PMR yang memarodikan lagu-lagu yang akrab di telinga kaum muda diakui Aji Cetti Bahadursyah sebagai sebuah strategi untuk merangkul para pendengar belia. Hal itu, tambahnya, tidak lepas dari pantauan mereka ketika tampil di panggung-panggung.

"Saat kita manggung, anak-anak muda itu membawa kaset-kaset kita dan meminta tanda tangan. Saya juga bingung, kok mereka punya kaset kami, sedangkan kita saja tidak punya. Nah, untuk membuat mereka semakin tertarik bagaimana? Kita lalu memutuskan untuk memarodikan lagu-lagu yang mereka senangi," kata Aji.

Kumpulan parodi lagu-lagu terbaru itu kemudian akan digabungkan dalam sebuah mini album yang menurut rencana akan dirilis Februari mendatang. "Saat ini pengerjaannya sudah 90%," ujar Yuri Mahipal.

Album itu akan menjadi album ke-15 bagi kelompok musik yang telah berdiri sejak 1978 itu.

Orkes Moral Pengantar Minum Racun hadir dalam program Info Musika BBC Siaran Indonesia edisi 19 Desember 2014.


Anda sedang membaca artikel tentang

Pengantar Minum Racun masih eksis

Dengan url

http://majalahviaonline.blogspot.com/2014/12/pengantar-minum-racun-masih-eksis_21.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Pengantar Minum Racun masih eksis

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Pengantar Minum Racun masih eksis

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger