London disebut sebagai kota budaya termahal dari 12 kota Eropa
London adalah kota termahal di Eropa untuk melakukan kegiatan-kegiatan kebudayaan, kata sebuah survei.
Kunjungan oleh dua orang ke galeri seni, museum, situs warisan budaya, opera, balet dan konser klasik menelan biaya £256 (Rp5 juta).
Penggagas riset, Post Office Travel Money (POTM), melakukan survei di 12 kota besar di Eropa dan menemukan bahwa London bahkan lebih mahal dari Paris untuk harga tiket.
Menurut POTM biaya itu sangat tinggi meski beberapa galeri dan museum gratis.
Warsawa di Polandia menjadi kota dengan biaya paling efisien dari semua kota yang diriset dengan total biaya untuk wisata budaya £70.
Kota itu diikuti oleh Budapest dengan total biaya £80, Praha at £93, dan Dublin £102.
Ongkos wisata budaya di London turun 21% dari 2009
Andrew Brown, dari POTM, mengatakan harga itu bervariasi secara drastis di 12 kota yang diriset, semuanya mengklaim memiliki tujuan wisata budaya kelas dunia.
"Hal ini berarti peminat budaya bisa menghemat banyak uang dengan mengerjakan PR mereka sebelum memesan dan menukar kota-kota mahal dengan kota yang lebih murah," kata dia.
Dua tiket untuk pertunjukan Royal Ballet di London harganya £91, sedangkan dua tiket opera £117.50.
Sepasang peminat budaya yang membeli tiket balet di Budapest cukup membayar £15, sedangkan di Warsawa £20.
London menjadi kota paling mahal dari 12 kota yang diriset, meski ongkos wisata budaya di kota itu turun 21% sejak 2009.
Harga budaya di Roma dan Wina juga turun dari 2009, masing-masing 36,1% dan 27,3%.
Sedangkan kenaikan harga wisata budaya di Amsterdam naik 37,3%, atau kenaikan tertinggi dari 12 kota Eropa.
Anda sedang membaca artikel tentang
Riset: London kota wisata budaya termahal
Dengan url
http://majalahviaonline.blogspot.com/2014/08/riset-london-kota-wisata-budaya-termahal.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Riset: London kota wisata budaya termahal
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Riset: London kota wisata budaya termahal
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar