Tuberkulosis anak lebih tinggi dari prediksi

Written By Unknown on Rabu, 09 Juli 2014 | 17.18

Tuberkulosis

Organisasi Kesehatan Dunia tahun 2012 memprediksi 530.000 kasus Tuberkulosis pada anak

Lebih dari 650.000 anak di seluruh dunia terkena tuberkulosis setiap tahun, ungkap penelitian yang dipaparkan dalam jurnal Lancet Global Health.

Angka tersebut hampir 25% lebih tinggi dari prediksi saat ini yang dibuat oleh Organisasi Kesehatan Dunia.

Para ilmuwan mengatakan pejabat kesehatan mungkin kehilangan "kesempatan besar" untuk mencegah penyebaran penyakit tersebut.

Organisasi Kesehatan Dunia berencana untuk merevisi perkiraan mereka dalam laporan berikutnya.

Tuberkulosis (TB) pada anak-anak bisa sulit untuk dideteksi karena orang muda lebih daripada orang dewasa dan lebih sulit untuk mengumpulkan sampel dari mereka.

Organisasi Kesehatan Dunia pertama kali mengeluarkan laporan perkiraan internasional pada anak-anak tahun 2012 yang memprediksi 530.000 kasus tahun itu.

Namun para peneliti mengatakan angka-angka ini -yang mengandalkan kasus yang dilaporkan kepada otoritas nasional- tidak memberikan gambaran lengkap karena kualitas pengawasan bervariasi di seluruh dunia.

Para ilmuwan mengatakan beberapa kasus tidak terdeteksi lantaran adanya persepsi anak-anak tidak mudah tertular tuberkulosis dan memiliki masalah yang kurang mendesak dibandingkan orang dewasa.


Anda sedang membaca artikel tentang

Tuberkulosis anak lebih tinggi dari prediksi

Dengan url

http://majalahviaonline.blogspot.com/2014/07/tuberkulosis-anak-lebih-tinggi-dari.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Tuberkulosis anak lebih tinggi dari prediksi

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Tuberkulosis anak lebih tinggi dari prediksi

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger