Bahan bakar fosil Inggris akan 'habis'

Written By Unknown on Jumat, 16 Mei 2014 | 17.18

Bahan bakar

Negara-negara eropa harus memikirkan upaya menggunakan energi terbarukan

Para ahli memperingatkan Inggris akan kehabisan bahan bakar minyak, gas dan batu bara, dalam lima tahun mendatang.

Sebuah laporan yang dirilis oleh Global Sustainability Institute mengatakan kekurangan bahan bakar akan membuat Inggris bergantung pada Norwegia, Qatar dan Rusia.

Prof Victor Anderson dari institut tersebut mengatakan harus ada "gerakan di seluruh Eropa" menuju penggunaan tenaga angin, matahari dan energi yang terbarukan lainnya.

Pemerintah mengatakan kemandirian energi yang menyeluruh tidak diperlukan, kata analis lingkungan BBC Roger Harrabin.

Laporan mengatakan Rusia memiliki cadangan minyak untuk lebih 50 tahunan, cadangan gas untuk 100 tahun lebih dan lebih dari 500 tahun batu bara, dihitung dari jumlah pemakaian sekarang.

Kondisi itu bertolak belakang dengan Inggris yang hanya memiliki cadangan minyak untuk 5,2 tahun, batu bara untuk 4,5 tahun dan sisa cadangan gas hanya untuk tiga tahun.

Negara eropa lain, yaitu Prancis bahkan lebih buruk, laporan menyebutkan bahan bakar fosil di negara itu hanya tersisa untuk pemakaian kurang dari satu tahun.

Dr Aled Jones, direktur institute, yang berbassis di Anglia Ruskin University, mengatakan negara-negara "yang memiliki utang besar" akan rentan mengalami kenaikan harga energi.

"Uni Eropa akan menjadi lebih tergantung pada negara tetangga yang memiliki sumber daya alam besar seperti Rusia dan Norwegia, dan tren ini akan berlanjut kecuali jika dilakukan tindakan nyata," kata dia.

Laporan itu menyebutkan negara-negara Eropa memiliki jumlah cadangan energi yang berbeda-beda, seperti Bulgaria masih dapat menghasilkan batu bara hingga 34 tahun mendatang.

Sementara Jerman, mengklaim memiliki 250 tahun cadangan batu bara tetapi untuk minyak hanya tersisa sampai satu tahun saja.

Profesor Anderson mengatakan: "Sumber batu bara, minyak dan gas di Eropa semakin berkurang dan kami butuh alternatif."

Sebelumnya, pemerintah Inggris mengumumkan memangkas subsidi dalam jumlah besar untuk energi solar.


Anda sedang membaca artikel tentang

Bahan bakar fosil Inggris akan 'habis'

Dengan url

http://majalahviaonline.blogspot.com/2014/05/bahan-bakar-fosil-inggris-akan-habis.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Bahan bakar fosil Inggris akan 'habis'

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Bahan bakar fosil Inggris akan 'habis'

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger