Album terkenal Pink Floyd akan dipentaskan

Written By Unknown on Sabtu, 30 Maret 2013 | 17.18

Ilustrasi album terkenal Pink Floyd, Dark Side of The Moon.

Peringatan 40 tahun peluncuran album terkenal grup band legendaris Pink Floyd, yaitu Dark Side of The Moon, akan dimeriahkan pemutaran drama radio bertema album tersebut, yang melibatkan dramawan terkenal Sir Tom Stoppard.

Drama radio, yang akan disiarkan BBC Radio 2, pada Agustus 2013 nanti akan menggabungkan antara musik dan drama.

David Gilmour, salah-seorang personil Pink Floyd, yang telah melihat naskah drama radio karya Tom Stoppard, menyebutnya "sungguh menarik".

Vokalis dan gitaris grup band asal Inggris ini juga mengatakan, tidak ingin menunggu terlalu lama untuk mendengar drama radio tersebut.

Menurut BBC, para penggemar Pink Floyd telah melakukan pendekatan terhadap dramawan dan penuli naskah drama, Tom Stoppard, agar dia bersedia menulis naskah drama berdasarkan album yang dirilis pada 1973 itu.

Stoppard, yang kini berusia 75 tahun itu, tidak menolak ajakan tersebut, tetapi awalnya dia mengaku "tidak tahu bagaimana menuliskannya".

Selama ini, Sir Tom Stoppard merupakan dramawan terkenal, yang beberapa karya terkenalnya yaitu The Real Thing, dan Arcadia, telah meraih berbagai penghargaan.

Dia juga berhasil meraih penghargaan Oscar pada 1999 untuk skenarionya di film Shakespeare in Love.

Sementara, album The Dark Side of The Moon dirilis pada 24 Maret 1973, yang menurut para pengamat, telah mengangkat nama Pink Floyd ke jajaran elit musik dunia.

Album ini juga menduduki peringkat pertama di AS dan bertahan selama 741 minggu di Billboard antara 1973 dan 1988, serta terjual sampai 50 juta copy.


Anda sedang membaca artikel tentang

Album terkenal Pink Floyd akan dipentaskan

Dengan url

http://majalahviaonline.blogspot.com/2013/03/album-terkenal-pink-floyd-akan.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Album terkenal Pink Floyd akan dipentaskan

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Album terkenal Pink Floyd akan dipentaskan

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger