Tur Madonna hasilkan Rp2,2 triliun

Written By Unknown on Selasa, 18 Desember 2012 | 17.18

Madonna

Madonna tampil di sejumlah negara dalam MDNA World Tour.

Penyanyi pop Amerika Serikat, Madonna, meraup penghasilan fantastis dari Tur Dunia MDNA 2012, demikian data Billboard.

Berdasarkan data yang dikumpulkan Billboard, tur dunia tersebut menghasilkan US$228 juta.

Tur keliling dunia penyanyi kondang itu mampu menarik lebih dari 1,6 juta penggemar.

Madonna tampil di sekitar 65 kota di sejumlah negara mulai Meii lalu, antara lain di Tel Aviv, London dan Istanbul.

Album MDNA menempati puncak tangga lagu di Inggris pada April tahun ini.

Penghasilan Madonna dari tur dunia tersebut mengalahkan pendapatan Bruce Springsteen dan The E Street Band.

Konser Springsteen selama 2012 menghasilkan US$198 juta.

Di tempat ketiga diduduki Roger Waters yang mencatat penghasilan US$186,5 juta.

Penyanyi pop lain dari Amerika Serikat, Lady Gaga, membukukan pendapatan US US$124,9 juta dan berada di urutan keenam. Sebanyak 1,1 juta orang menonton konser Lady Gaga.

Kesuksesan Madonna diwarnai dengan sejumlah kontroversi selama tur tujuh bulan.

Di antara kontroversi itu adalah Madonna menghadapi gugatan hukum oleh Partai Nasional Prancis setelah konsernya di Paris menampilkan gambar swastika yang dipasang di foto wajah seorang politikus setempat.


Anda sedang membaca artikel tentang

Tur Madonna hasilkan Rp2,2 triliun

Dengan url

http://majalahviaonline.blogspot.com/2012/12/tur-madonna-hasilkan-rp22-triliun.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Tur Madonna hasilkan Rp2,2 triliun

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Tur Madonna hasilkan Rp2,2 triliun

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger