Tarif layanan seluler Malawi termahal di dunia

Written By Unknown on Jumat, 20 Februari 2015 | 17.18

Salah satu hal pertama yang menyapa pengunjung ke Malawi adalah banyaknya iklan perusahaan penyedia jasa seluler memasarkan produk mereka.

"Muli bwanji?" (Apa kabar?) demikian tulisan di salah satu papan reklame besar dalam bahasa setempat, Chichewa.

Papan reklame besar lainnya menunjukkan sebuah pesawat terbang, mengumumkan tarif panggilan murah.

Kemana saja Anda pergi di kota-kota besar di Malawi, Anda akan melihat upaya untuk menarik pelanggan, dari mulai logo di payung yang digunakan oleh pedagang kaki lima hingga kaos dan bahkan mobil.

Namun jasa seluler tidak murah di negara ini.

Bahkan, sebuah laporan oleh Serikat Telekomunikasi Internasional mengatakan rata-rata orang Malawi membelanjakan lebih dari $12 (Rp130.000) untuk pulsa ponsel.

Jumlah itu lebih dari separuh penghasilan rata-rata orang Malawi per bulan.

Berikut belanja pulsa ponsel sejumlah negara dan persentase penghasilan mereka:

Paling murah:

  • Makao, Cina - 0,11% dari pendapatan perbulan
  • Hongkong, Cina - 0,18% dari pendapatan perbulan
  • Denmark - 0,19% dari pendapatan perbulan

Paling mahal:

  • Malawi - 56,29% dari pendapatan perbulan
  • Madagaskar - 52,55% dari pendapatan perbulan
  • Republik Afrika Tengah - 51,63% dari pendapatan perbulan

Paling murah di Afrika:

  • Mauritius - 0,79% dari pendapatan perbulan
  • Tunisia - 1,62% dari pendapatan perbulan
  • Botswana - 1,64% dari pendapatan perbulan

Sumber: ITU: Measuring the Information Society Report 2014


Anda sedang membaca artikel tentang

Tarif layanan seluler Malawi termahal di dunia

Dengan url

http://majalahviaonline.blogspot.com/2015/02/tarif-layanan-seluler-malawi-termahal.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Tarif layanan seluler Malawi termahal di dunia

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Tarif layanan seluler Malawi termahal di dunia

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger