Kristen Stewart cetak sejarah di Piala Cesar

Written By Unknown on Minggu, 22 Februari 2015 | 17.18

Kristen Stewart
Kristen Stewart memerankan asisten pribadi dalam film yang memberinya penghargaan

Kristen Stewart menjadi artis AS pertama yang meraih Piala Cesar, penghargaan bagi insan perfilman di Prancis yang setara dengan Oscar.

Dia meraih Piala Cesar kategori artis pendukung terbaik dalam perannya dalam film drama Clouds of Sils Maria.

Ketika menerima penghargaan tersebut, Stewart meneriakkan "Saya cinta kamu Juliette" dalam bahasa Prancis yang ditujukan kepada rekan mainnya dalam film tersebut Juliette Binoche.

Dia kemudian memberikan penghargaan kepada pembuat film Prancis.

"Alasan mengapa orang membuat film di sini di Prancis sangat berbeda dari alasan mengapa orang membuat film di Hollywood dan saya sedikit lebih memilih di sini," kata dia Variety.

Penghargaan juga diberikan kepada aktor AS Sean Penn, yang mendapatkan lifetime achievement award.

Penghargaan terbanyak diraih Film Timbuktu, yang menang tujuh kategori termasuk film dan sutradara terbaik.

Film ini menggambarkan di Mali Utara yang dikuasai oleh militan Islamis, dan bersaing untuk memperebutkan kategori film asing terbaik, dalam Oscar yang akan digelar pada Senin Pagi waktu Indonesia.

Dalam pidatonya, sutradara Timbuktu, Abderrahmane Sissako menyebut Prancis sebagai "sebuah negara yang bagus sekali" dalam merespon serangan Islamis yang mematikan pada bulan lalu.

"Tidak ada bentrokan peradaban. Ada pertemuan negara yang beradab," kata dia.


Anda sedang membaca artikel tentang

Kristen Stewart cetak sejarah di Piala Cesar

Dengan url

http://majalahviaonline.blogspot.com/2015/02/kristen-stewart-cetak-sejarah-di-piala.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Kristen Stewart cetak sejarah di Piala Cesar

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Kristen Stewart cetak sejarah di Piala Cesar

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger