McDonald's di Jepang kekurangan kentang goreng

Written By Unknown on Rabu, 17 Desember 2014 | 17.18

jepang
Pelanggan hanya bisa membeli kentang goreng ukuran kecil

Perusahaan makanan cepat saji McDonald's di Jepang kekurangan kentang goreng, akibat perselisihan industri yang terjadi di Amerika.

Sebanyak 20.000 buruh pelabuhan dan para operator terminal dan jalur pelayaran di 29 pelabuhan di pantai barat Amerika Serikat terlibat dalam perselisihan ini.

Akibatnya, pihak McDonald Jepang harus membatasi kentang goreng untuk pelanggan.

"Sayang sekali kami harus melakukan langkah ini, karena jika tidak, kami terancam kehabisan kentang goreng di sejumlah outlet pada akhir tahun, " kata juru bicara McDonald Jepang Kokoro Toyama.

Ada lebih dari 3.100 outlet McDonald di Jepang dan saat ini mereka hanya akan menyediakan kentang goreng dalam porsi kecil.

Meski begitu mereka tidak akan membatasi banyaknya porsi yang akan dipesan para pelanggan.

Lebih dari 1.000 ton kentang telah diterbangkan untuk meningkatkan pasokan dan akan tiba pekan ini.

Selanjutnya sebanyak 1.600 kentang ton akan diimpor melalui laut namun memakan waktu lama sehingga tidak akan tiba sampai Januari.

Ini bukan kali pertama Jepang dilanda kekurangan bahan makanan dalam beberapa pekan terakhir.

Bulan ini, persediaan mentega sudah sangat berkurang, sehingga sejumlah supermarket harus membatasi para pelanggan untuk membeli satu bungkus.


Anda sedang membaca artikel tentang

McDonald's di Jepang kekurangan kentang goreng

Dengan url

http://majalahviaonline.blogspot.com/2014/12/mcdonalds-di-jepang-kekurangan-kentang.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

McDonald's di Jepang kekurangan kentang goreng

namun jangan lupa untuk meletakkan link

McDonald's di Jepang kekurangan kentang goreng

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger