Nico and Vinz juarai tangga lagu Inggris

Written By Unknown on Senin, 11 Agustus 2014 | 17.18

Nico and Vinz

Nico and Vinz tidak pernah menyangka dapat merajai tangga lagu Inggris

Duo Norwegia Nico and Vinz menjadi kelompok musik pertama dari Norwegia yang memiliki lagu nomor satu di puncak tangga lagu Inggris sejak A-ha pada tahun 1986.

Duo Skandinavia tersebut meraih prestasi gemilang setelah lagu mereka Am I Wrong naik 51 peringkat dan menggeser posisi nomor satu yang sebelumnya dikuasi Magic! dengan lagu Rude.

Nicolas Sereba (Nico) dan Vincent Dery (Vinz) mengatakan "benar-benar tidak percaya" mereka dapat menduduki puncak tangga lagu Inggris.

"Tinggal di Oslo, kami selalu bermimpi berada di puncak tangga lagu Inggris," kata Nico dan Vinz yang berterima kasih kepada penggemar mereka di Inggris karena telah "merealisasikan mimpi mereka".

A-ha adalah kelompok musik terakhir Norwegia yang memiliki lagu nomor satu di Inggris.

Lagu mereka The Sun Always Shines on TV bertengger selama dua pekan pada tahun 1986.

Pada puncak tangga album, ablum X bertengger di nomor satu untuk tujuh minggu secara berturut-turut.

Jika album penyanyi berusia 23 tahun itu tetap berada pada puncak selama sepekan lagi, maka Ed Sheeran akan menyamai rekor James Blunt yang albumnya Back to Bedlam bertengger pada nomor satu selama delapan pekan pada tahun 2005.


Anda sedang membaca artikel tentang

Nico and Vinz juarai tangga lagu Inggris

Dengan url

http://majalahviaonline.blogspot.com/2014/08/nico-and-vinz-juarai-tangga-lagu-inggris.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Nico and Vinz juarai tangga lagu Inggris

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Nico and Vinz juarai tangga lagu Inggris

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger