Ilmuwan Iran, perempuan pertama peraih "Nobel Matematika"

Written By Unknown on Rabu, 13 Agustus 2014 | 17.18

Prof Maryam Mirzakhani

Prof Maryam Mirzakhani merupakan pengajar di Universitas Stanford California

Ahli matematika Iran yang bekerja di AS menjadi perempuan pertama yang memenangkan penghargaan tertinggi dalam bidang metematika Fields Medal.

Prof Maryam Mirzakhani diakui untuk karyanya di bidang geometri kompleks.

Pemberian penghargaan untuk Prof Mirzakhani - yang mengajar di Universitas Stanford California - mengakhiri penantian yang lama diantara komunitas matematika, tentang kemenangan seorang perempuan.

Penelitian-penelitannya menyangkut bentuk yang disebut permukaan Riemann. Ini merupakan obyek matematika pelik yang dapat dianalisis dengan menggunakan bilangan kompleks - yakni angka-angka yang memiliki sisi nyata dan imajiner.

Secara khusus, ia meneliti "ruang modulus" dari bentuk-bentuk ini, yang memetakan semua kemungkinan geometri dari permukaan Riemann menjadi sesuatu yang berdiri sendiri, suatu ruang baru.

Prof Dame Frances Kirwan, anggota komite seleksi dari Universitas Oxford, menggarisbawahi bahwa meskipun matematika selama ini diperlakukan sebagai "wilayah laki-laki," kontribusi perempuan terhadap bidang matematika sudah sejak berabad-abad.

Dia menyebutkan, sekitar 40% lulusan matematika di Inggris adalah perempuan, kendati proporsinya menurun tajam di tingkat doktoral ke atas.

Empat medali diserahkan dalam acara Kongres Internasional Matematika di Seoul, yang diselenggarakan setiap empat tahun sekali.

Pemenang lainnya adalah Prof Martin Hairer dari Universitas Warwick, Inggris; Dr Artur Avila, ahli matematika dari Brazil yang meraih gelar PhD dalam bidang sisitem dinamik pada usia 21 tahun, dan Prof Manjul Bhargava, seorang ahli dari Universitas Princeton.

Fields Medal dianggap seperti Hadiah Nobel bagi matematika, yang dianugerahkan oleh sebuah komite dari Persatuan Ahli Matematika Internasional (IMU).

Penghargaan yang sisertai hadiah uang tunai 15.000 dollar Kanada atau sekitar Rp 160 juta ini dipelopori oleh ahli matematika asal Kanada, John Fields.

Penghargaan ini pertama kali diberikan pada 1936 dan seterusnya diberikan setiap empat tahun sekali sejak 1950. Penghargaan ini diberikan kepada dua hingga empat peneliti, yang berusia tak lebih dari 40 tahun, karena selain dimaksudkan untuk menghargai keberhasilan mereka, Fields juga ingin mendorong para pemenang untuk meraih "pencapaian yang lebih jauh."


Anda sedang membaca artikel tentang

Ilmuwan Iran, perempuan pertama peraih "Nobel Matematika"

Dengan url

http://majalahviaonline.blogspot.com/2014/08/ilmuwan-iran-perempuan-pertama-peraih.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Ilmuwan Iran, perempuan pertama peraih "Nobel Matematika"

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Ilmuwan Iran, perempuan pertama peraih "Nobel Matematika"

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger