Pameran karya Banksy di Sotheby's London

Written By Unknown on Sabtu, 07 Juni 2014 | 17.18

banksy

Banksus Militus Vandalus diletakkan di Science Museum oleh Banksy

Tidak banyak yang tahu identitas seniman jalanan Banksy, yang telah menyembunyikan identitasnya sebagai bentuk seni tersendiri.

Status semi-mitos seniman asal Bristol itu menjadikan harga karya-karyanya meroket dengan yang termahal mencapai £1 juta dalam sebuah lelang.

Pameran skala besarnya biasanya diadakan di gudang dan bukan di galeri, tetapi kini seorang mantan rekannya kini mengambil inisiatif untuk menggelar pameran retrospektif di galeri S2 Balai Lelang Sotheby's di London.

lazarides

Steve Lazarides bekerja dengan Banksy selama 10 tahun

Steve Lazarides yang bekerja dengan Banksy sebagai pedagang seni pertamanya hingga 2008, membeli 70 karya asli Banksy dari pameran dan lelang.

Beberapa diantaranya belum pernah diperlihatkan untuk publik karena biasanya langsung dikirim ke pemilik berikutnya.

Sotheby's berharap penggemar Banksy akan datang ke galeri melihat pameran gratis ini, selain kolektor seni berduit.

banksy

Avon and Somerset Constabulary adalah respon terhadap kebijakan anti grafitti

Di antara karya-karya yang ditawarkan untuk dibeli adalah beberapa lukisan di atas kanvas yang dahulu dijual dengan harga sangat murah yaitu £50 dan £250. Sekarang harganya sudah mencapai ribuan kali lipat seiring dengan popularitas Banksy.

Ia memulai karirnya sebagai seniman grafitti di jalanan kota Bristol sebelum bereksperimen dengan kanvas untuk pasar komersial.

"Saat itu pertanyaan yang mengemuka adalah 'aneh tidak sih kalau artis grafitti pindah ke kanvas'", kata Lazarides.

Banksy: The Unauthorised Retrospective digelar di galeri S2 Sotheby's London mulai 11 Juni hingga 25 Juli.


Anda sedang membaca artikel tentang

Pameran karya Banksy di Sotheby's London

Dengan url

http://majalahviaonline.blogspot.com/2014/06/pameran-karya-banksy-di-sothebys-london.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Pameran karya Banksy di Sotheby's London

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Pameran karya Banksy di Sotheby's London

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger