Sakit membuat McCartney batalkan tur di Jepang

Written By Unknown on Rabu, 21 Mei 2014 | 17.18

Paul McCartney

Konser Paul McCartney di Seoul dan AS masih tetap akan berlangsung.

Sir Paul McCartney membatalkan sisa turnya di Jepang karena menderita sakit, seperi diumumkan penyelenggara.

Pemusik berusia 71 tahun tersebut dilaporkan terserang virus dan dokter meminta dia untuk istirahat total.

Namun dia masih akan tetap tampil di Seoul, Korea Selatan, pada tanggal 28 Mei yang disusul dengan 19 konser di Amerika Serikat.

Sebuah pesan di situsnya menjelaskan bahwa dia diharuskan istirahat dan dia 'tidak suka' mengecewakan orang.

"Terima kasih banyak untuk pesan-pesan dukungan Anda," seperti tertulis di situsnya.

"Saya amat tersentuh. Sayangnya kondisi saya tidak membaik sepanjang malam. Saya berharap akan membaik hari ini."

Konser Sabtu dan Minggu di Stadion Nasional Tokyo sudah lebih dulu dibatalkan dan dengan pengumuman ini, maka sisa dua konser dalam Out There Japan Tour 2014 juga dibatalkan.

Paul McCartney

Penggemar Paul McCartney berkumpul di depan hotelnya setelah mendengar dia sakit.

Dengan demikian para penggemar tidak bisa menyaksikannya tampil di Nippon Budokan Hall, Tokyo, tempat Beatles pertama kali menggelar konser di Jepang tahun 1966.

Sedangkan konser di Seoul merupakan yang pertama di negara itu, yang disusul dengan penampilan di New Orleans, Atlanta, Nashville, Fargi, dan Kansas City antara Juni dan Agustus.


Anda sedang membaca artikel tentang

Sakit membuat McCartney batalkan tur di Jepang

Dengan url

http://majalahviaonline.blogspot.com/2014/05/sakit-membuat-mccartney-batalkan-tur-di.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Sakit membuat McCartney batalkan tur di Jepang

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Sakit membuat McCartney batalkan tur di Jepang

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger