Kenaikan tunjangan untuk kaum miskin Brasil

Written By Unknown on Kamis, 01 Mei 2014 | 17.18

dilma

Dilma Rousseff akan maju pada pilpres Oktober

Presiden Brasil Dilma Rousseff mengumumkan kenaikan tunjangan sebesar 10% serta pemangkasan pajak untuk kaum miskin.

Perubahan ini akan berdampak pada 36 juta keluarga berpenghasilan rendah.

Pengumuman ini datang menjelang pemilu presiden bulan Oktober yang juga akan diikuti oleh Rousseff.

Popularitasnya jatuh dalam beberapa pekan terakhir akibat inflasi tinggi dan tuduhan kesalahan manajemen yang meliputi raksasa minyak Petrobras.

Amandemen terhadap program keamanan sosial yang dikenal dengan Bolsa Familia, diumumkan menjelang Hari Buruh.

"Akan ada penambahan gaji tidak langsung yang penting dan uang lebih banyak di kantong pekerja," kata Rousseff.

Brasil berusaha menjaga inflasi dibawah target resmi yaitu 6,5%.

Jajak pendapat pada bulan April menunjukkan bahwa dukungan untuk Rousseff turun dari 44% pada bulan Februari ke 37% pada bulan April, meski ia tetap menjadi kandidat favorit.


Anda sedang membaca artikel tentang

Kenaikan tunjangan untuk kaum miskin Brasil

Dengan url

http://majalahviaonline.blogspot.com/2014/05/kenaikan-tunjangan-untuk-kaum-miskin.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Kenaikan tunjangan untuk kaum miskin Brasil

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Kenaikan tunjangan untuk kaum miskin Brasil

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger