Hewlett-Packard berhentikan 16.000 karyawan

Written By Unknown on Jumat, 23 Mei 2014 | 17.18

Penjualan komputer HP menurun karena konsumen berpindah ke tablet dan ponsel.

Walaupun mengalami kenaikan keuntungan pada kuartal kedua, perusahaan teknologi raksasa Hewlett-Packard mengumumkan akan memotong belasan ribu pekerja.

Perusahaan teknologi Hewlett-Packard (HP) mengumumkan kenaikan keuntungan 18% sebesar US$1,3 juta atau sekitar Rp14 miliar pada kuartal kedua.

Di samping itu, perusahaan raksasa tersebut juga mengumumkan akan melepas 11.000 hingga 16.000 karyawan.

Saham Hewlett-Packard merosot tajam sesaat setelah berita tersebut tersebar luas.

"Saya bisa pastikan saham HP kembali stabil dan tetap pada jalur semestinya," ujar kepala eksekutif HP Meg Whitman.

"Kami sedang membentuk HP menjadi perusahaan yang lebih gesit, murah, berbasis pada konsumen dan mencoba untuk memperluas kerja sama dengan para partner," sambungnya.

Walaupun demikian, para analis kecewa pertumbuhan penghasilan perusahaan tersebut jatuh sebesar 1% dibandingkan tahun lalu menjadi US$27,3 juta.

Dalam rangka restrukturisasi di 2012, HP juga pernah melakukan perampingan perusahaan dan memotong 34.000 pekerjaan.

Pergeseran perilaku konsumen yang kini menggunakan tablet dan ponsel menjadi isu utama HP, mengakibatkan penurunan penjualan komputer.


Anda sedang membaca artikel tentang

Hewlett-Packard berhentikan 16.000 karyawan

Dengan url

http://majalahviaonline.blogspot.com/2014/05/hewlett-packard-berhentikan-16000.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Hewlett-Packard berhentikan 16.000 karyawan

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Hewlett-Packard berhentikan 16.000 karyawan

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger