Pesawat NASA kembali mengebor planet Mars

Written By Unknown on Rabu, 30 April 2014 | 17.18

curiosity

Terakhir kali Curiosity melakukan pengeboran sekitar setahun lalu.

Pesawat Badan Angkasa Luar Amerika Serikat (NASA) Curiosity Mars kembali mengebor lubang di Planet Merah tersebut.

Hampir setahun lalu robot terakhir kali menghidupkan alat bor di permukaan planet, lapor wartawan BBC Jonathan Amos.

Kendaraan tersebut sejak itu sudah berjalan lebih lima kilometer menuju sasaran utama misi, kaki bukit besar yang mendominasi lubang Kawah Gale di Klik Mars.

Gambar baru yang dikirim ke Bumi hari Rabu, yang diambil "lensa tangan", memperlihatkan lubang dikelilingi tumpukan debu abu-abu.

Sebelum melakukan pengeboran, robot diperintahkan untuk memeriksa sejumlah sasaran baru dengan menggunakan instrumen penelitian.

Peneliti sekarang harus memeriksa kualitas debu.

Jika berhasil, Curiosity akan memulai pengeboran kedua yang hasilnya akan diteliti laboratorium di kendaraan tersebut.

Kendaraan ini terakhir kali melakukan pengeboran bulan Mei 2013 tidak jauh dari tempat pendaratan bulan Agustus 2012.

Sampel dari batu lumpur di kaki bukit menunjukkan bukti danau kuno.

Dari susunan kimiawi batu, peneliti dapat mengetahui keadaan lingkungan di Kawah Gale miliaran tahun lalu.

Para peneliti mengatakan keadaan tersebut memungkinkan mikroorganisme berkembang, jika memang ada.


Anda sedang membaca artikel tentang

Pesawat NASA kembali mengebor planet Mars

Dengan url

http://majalahviaonline.blogspot.com/2014/04/pesawat-nasa-kembali-mengebor-planet.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Pesawat NASA kembali mengebor planet Mars

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Pesawat NASA kembali mengebor planet Mars

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger