Penjualan rokok elektronik meningkat di Inggris

Written By Unknown on Senin, 28 April 2014 | 17.18

rokok elektronik

Rokok elektronik lebih efektif menghentikan kebiasaan merokok dibanding plester.

Jumlah orang yang menggunakan rokok elektronik di Inggris meningkat tiga kali dalam dua tahun terakhir menjadi 2,1 juta orang, kata LSM kesehatan.

Aksi terhadap Merokok dan Kesehatan (ASH) menyatakan lebih setengah dari perokok atau bekas perokok sekarang sudah mencoba rokok elektronik, dibandingkan 8% di tahun 2010.

ASH meneliti lebih 12.000 perokok dewasa.

Kajian lain menemukan sebagian besar pemakai rokok elektronik menggunakannya untuk mengurangi kebiasaan merokok.

Penggunaan rokok elektronik di antara orang yang belum pernah Klik merokok tetap kecil sebesar 1%, lapor ASH.

LSM ini melakukan sejumlah survei penggunaan rokok elektronik sejak tahun 2010. Penelitian terakhir dilakukan pada bulan Maret.

Pimpinan ASH Deborah Arnott mengatakan, "Besarnya peningkatan penggunaan rokok elektronik dalam empat tahun terakhir mengisyaratkan semakin banyak perokok yang menggunakan alat ini untuk membantu mereka mengurangi atau berhenti merokok."

Penelitian yang dilakukan organisasi Kajian Alat Merokok di Inggris menemukan rokok elektronik mengalahkan penggunaan produk nikotin seperti plester dan permen karet sebagai alat bantu berhenti merokok.


Anda sedang membaca artikel tentang

Penjualan rokok elektronik meningkat di Inggris

Dengan url

http://majalahviaonline.blogspot.com/2014/04/penjualan-rokok-elektronik-meningkat-di.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Penjualan rokok elektronik meningkat di Inggris

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Penjualan rokok elektronik meningkat di Inggris

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger