Ricky Wilson pernah robek urat kakinya dalam pertunjukkan tahun 2005.
Ricky Wilson, penyanyi Kaiser Chiefs, dipastikan menjadi juri untuk The Voice Inggris tahun depan.
Pemenang penghargaan British Awards ini akan bergabung dengan juri lain, Kylie Minogue, Tom Jones, dan will.i.am dalam acara bakat nyanyi yang disiarkan BBC One, Januari depan.
Kaiser Chiefs dikenal dengan sejumlah lagu termasuk I Predict A Riot, Oh My God, dan Ruby.
"Siapa yang tidak mau menghabiskan Sabtu malam dengan Kylie Minogue?" kata Wilson dalam satu pernyataan.
"Saya menghabiskan waktu tahun lalu dengan menyaksikan The Voice. Sir Tom Jones dan will.i.am merupakan bintang besar," tambahnya.
Minogue dan Wilson masing-masing Klik menggantikan posisi Jessie J dan penyanyi the Script, Danny O'Donoghue.
Penyanyi Kaiser Chiefs ini dikenal dengan gaya panggungnya dan urat kakinya sempat robek dalam pertunjukan tahun 2005.
"Ricky adalah satu satu musisi besar Inggris," kata penanggu jawab acara The Voice UK di BBC, Mark Linsey.
"Ia tahu tentang penampilan dan akan melengkapi susunan juri," tambahnya.
Para juri dalam The Voice menilai para penyanyi tanpa melihat penampilan mereka.
Pemenang The Voice Inggris tahun ini adalah penyanyi tunanetra Andrea Begley.
Anda sedang membaca artikel tentang
Bintang Kaiser Chiefs jadi juri The Voice Inggris
Dengan url
http://majalahviaonline.blogspot.com/2013/09/bintang-kaiser-chiefs-jadi-juri-voice.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Bintang Kaiser Chiefs jadi juri The Voice Inggris
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Bintang Kaiser Chiefs jadi juri The Voice Inggris
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar