Paduan suara 'sama bagusnya' dengan yoga

Written By Unknown on Selasa, 09 Juli 2013 | 17.18

Kor

Selain irama dan titi nada, anggota kor juga ternyata menyamakan detak jantung.

Penelitian yang dilakukan sejumlah ilmuwan Swedia menunjukkan bahwa manfaat kesehatan bernyanyi dalam kelompok paduan suara sama bagusnya dengan yoga.

Para peneliti menemukan anggota kor tidak sekedar mencoba bernyanyi secara harmonis dengan anggota-anggota lain, tapi juga menyamakan detak jantung.

Irama detak jantung mereka bergerak seragam sesuai dengan tugas yang dijalankan masing-masing anggota paduan suara.

Tim ilmuwan ini mengatakan bahwa mekanisme pengaturan pernafasan seperti ini membuat tingkat detak jantung melambat.

"Detak jantung melambat ketika Anda mengeluarkan udara dan akan naik ketika Anda memasukkan udara ke tubuh Anda," kata Bjorn Vickhoff, salah seorang peneliti dari Universitas Gothenburg.

"Jadi jumlah detak jantung akan mengikuti struktur irama lagu," katanya.

Kesimpulan ini didapat dari kajian terhadap 15 anggota kelompok paduan suara.

Para peneliti sekarang ingin mengetahui lebih jauh dampak positif kor terhadap kesehatan.

Vickhoff mengatakan para ilmuwan sudah melakukan kajian tentang teknik pernafasan yoga yang ia katakan mirip dengan bernyanyi di paduan suara.

"Karena melakukan yoga secara rutin bisa mengurangi tekanan darah tinggi, kami memperkirakan kor juga memiliki efek yang sama," katanya.


Anda sedang membaca artikel tentang

Paduan suara 'sama bagusnya' dengan yoga

Dengan url

http://majalahviaonline.blogspot.com/2013/07/paduan-suara-sama-bagusnya-dengan-yoga.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Paduan suara 'sama bagusnya' dengan yoga

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Paduan suara 'sama bagusnya' dengan yoga

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger