Lukisan Mortimer Menpes biasanya dalam skala kecil dengan bingkai khusus.
Sebuah galeri seni di Australia meminta bantuan dalam mencari lukisan seniman Mortimer Menpes untuk pameran khusus pertama pelukis tersebut tahun depan.
Menpes merupakan seniman kelahiran Australia pada tahun 1855 yang pindah ke Inggris dan meninggal dunia pada tahun 1938.
Pameran tahun depan di Adelaide, Australia selatan, merupakan pameran retrospektif pertama Menpes untuk menampilkan pencapaian seninya, seperti dilaporkan wartawan BBC Phil Mercer dari Sydney.
"Secara khusus kami mencari lukisan-lukisan yang diciptakan seniman itu pasa masa 1880-an dan 1890-an. Karya-karya itu berupa gambaran dari perjalanannnya ke Jepang, India, Burma, Kairo, Meksiko, Prancis, Spanyol, Maroko, dan Venice," jelas kurator seni Julie Robinson, yang meneliti karya-karya Menpes selama 15 tahun belakangan.
"Lukisannya biasanya dalam skala kecil dan mungkin masih tetap berada dalam bingkai unik yang dirancang khusus olehnya."
Selain itu, galeri juga ingin melacak kembali dua lukisan diri Menpes yang dibuat oleh temannya, Theodor Roussel.
Salah satunya adalah ketika Menpes duduk dengan kipas angin di dekat kakinya dan yang satu lagi bayangannya dengan jubah hitam dan topi tinggi.
Pelukis kelahiran Adelaide ini merupakan seniman yang paling berhasil dari kawasan Australia Selatan dan menjadi pelukis yang terkenal di Inggris pada akhir abad ke-19.
Anda sedang membaca artikel tentang
Mencari karya Mortimer Menpes
Dengan url
http://majalahviaonline.blogspot.com/2013/07/mencari-karya-mortimer-menpes.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Mencari karya Mortimer Menpes
namun jangan lupa untuk meletakkan link
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar