Anak Jacko bersaksi di pengadilan

Written By Unknown on Jumat, 28 Juni 2013 | 17.18

princejackson

Putra sulung Michael Jackson mengatakan kepada pengadilan, ayahnya ketakutan dibunuh.

Putra tertua Michael Jackson berbicara di hadapan publik untuk pertama kalinya tentang kematian ayahnya. Ia menjadi saksi di pengadilan Los Angeles, Amerika Serikat, mengenai keganjilan dalam kematian ini.

Prince Jackson, 16, mengatakan kepada para juri bahwa ayahnya terdengar berbicara dengan tegang dalam percakapan telepon dengan promotor konser AEG Live. Pembicaraan itu juga kadang membuat ayahnya menangis.

"Dia berkata, 'Mereka akan membunuh saya. Mereka akan membunuh saya.'"

Ibu Michael, Katherine Jackson, menuntut AEG Live sebesar $40 miliar (lebih dari Rp397 triliun) atas kematian putranya, tetapi perusahaan itu mengatakan tidak bersalah.

Prince berusia 12 tahun ketika Michael meninggal tahun 2009 pada usia 50 tahun. Penyanyi legendaris itu dinyatakan overdosis propofol anestesi bedah menjelang serangkaian konsernya di London.

Prince mengatakan kepada pengadilan bahwa dia dan dua saudaranya yaitu Paris dan Prince Michael II yang juga dikenal dengan nama Blanket - sedang berada di rumah mereka di Los Angeles ketika mendengar teriakan pada tengah malam ketika Michael meninggal.

"Adik saya berteriak sepanjang waktu, berkata ia ingin ayahnya. Saya menunggu di bawah tangga, menangis sambil menunggu ambulan."

"Saya berlari ke atas dan melihat Dr Conrad melakukan CPR kepada ayah saya di atas tempat tidur," kata dia. "Ayah saya separuh menggantung dari tempat tidur dan matanya berbalik ke belakang."

DR Conrad Murray merawat Raja Pop ini ketika ia bersiap untuk menggelar konser terakhir yang berjudul This Is It. Ia tadinya akan dibayar sebesar $150.000 (Rp1,5 miliar ) per bulan selama perjalanan konser This Is It, tapi Michael meninggal sebelum tur dimulai. Murray kini mendekam dalam penjara dan berencana mengajukan banding.

Ia menambahkan; "Adik saya berteriak sepanjang waktu, berkata ia ingin ayahnya. Saya menunggu di bawah tangga, menangis sambil menunggu ambulan."

Belakangan, Murray mengatakan kepada anak-anak ini di ruang tunggu rumah sakit bahwa ayah mereka terkena serangan jantung. "Maaf anak-anak, ayah kalian sudah meninggal," kata Prince mengulang kata-kata Murray di depan para juri Rabu (26/06) lalu.

Prince berkata ia tidak pernah melihat tindakan medis dokter itu terhadap Michael. "Umur saya waktu itu 12 tahun. Dari apa yang saya mengerti, dia (Murray) seharusnya memastikan ayah tetap sehat."

Tiga orang anak Jackson menjadi penggugat dalam kasus melawan AEG Live yang Klik diajukan nenek mereka pada Agustus 2010 silam.

Persidangan ini memasuki minggu ke sembilan dan dijadwalkan masih berlangsung selama satu bulan ke depan.

Keluarga Jackson mengatakan AEG Live gagal menyelidiki Dr Conrad Murray -mantan ahli jantung yang dihukum karena pembunuhan yang disengaja pada tahun 2011- dan mengabaikan tanda-tanda peringatan tentang kesehatan penyanyi itu.


Anda sedang membaca artikel tentang

Anak Jacko bersaksi di pengadilan

Dengan url

http://majalahviaonline.blogspot.com/2013/06/anak-jacko-bersaksi-di-pengadilan.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Anak Jacko bersaksi di pengadilan

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Anak Jacko bersaksi di pengadilan

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger