Simon Fuller tuntaskan sengketa hak cipta X Factor AS

Written By Unknown on Senin, 01 April 2013 | 17.18

simon fuller

Simon Fuller membentuk Spice Girls dan S Club 7

Kreator American Idol Simon Fuller menutup kasus sengketa hak cipta dengan jejaring televisi Fox atas versi AS dari acara X Factor.

Fuller menuntut Fox dan para produser FreemantleMedia, serta menuntut pengakuan serta bagi hasil dari X Factor AS.

The Hollywood Reporters mengatakan dokumen telah didaftarkan di Pengadilan Tinggi LA untuk menolak tuntutan itu dengan prasangka, sehingga tidak akan ada tindakan legal yang diberikan.

Fox menyiarkan American Idol dan X Factor versi AS. FreemantleMedia memproduksi kedua acara itu.

Penyelesaian kasus bersifat rahasia. Baik Fox dan tim penasihat hukum Fuller menolak berkomentar.

Kasus ini adalah akhir dari perpecahan antara Fuller dan Simon Cowell pada 2004 atas kesamaan antara American Idol ciptaan Fuller dan acara X Factor buatan Cowell.

Fuller menuntut Cowell atas pelanggaran hak cipta dengan klaim bahwa X Factor menjiplak format Pop Idol buatan Fuller, cikal bakal American Idol, yang disiarkan di Inggris dari 2001-2003.

Fuller menyelesaikan kasus itu pada 2005, dan mengatakan adanya kesepakatan bahwa X-Factor tidak akan ditayangkan di AS hingga 2011, dan bahwa ia mendapat kredit sebagai produser eksekutif jika acara tersebut disiarkan sesudah 2011.

Ada pula perjanjian lain bahwa Cowell akan tetap menjadi juri di American Idol selama lima musim mendatang.


Anda sedang membaca artikel tentang

Simon Fuller tuntaskan sengketa hak cipta X Factor AS

Dengan url

http://majalahviaonline.blogspot.com/2013/04/simon-fuller-tuntaskan-sengketa-hak.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Simon Fuller tuntaskan sengketa hak cipta X Factor AS

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Simon Fuller tuntaskan sengketa hak cipta X Factor AS

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger