Rumah hijau ini terdiri dari kebun raya dan penggunaan tenaga surya.
Pasangan muda dari Nottinghamshire Inggris yang memenangkan lotre sebesar £45 juta akan membangun rumah hijau yang dilengkapi air terjun.
Matt dan Cassey Tophan dari Stapleford mendapatkan lotre sebesar Rp670 miliar Februari tahun lalu.
Mereka mengatakan akan menggunakan dana itu untuk "rumah impiah."
Rumah ramah lingkungan seharga £5 juta dan disebut Serenity (Ketenangan) akan dibangun di satu tempat di Nottinghamshire.
Komplek rumah antara lain terdiri dari garasi 10 mobil yang dikelilingi air terjun, kolam renang berbentuk gua serta kebun raya dan bioskop kedap suara.
Dalam jumpa pers tahun lalu, Topham, 24 tahun mengatakan, "Saya sering mengecat rumah-rumah besar dan sering bermimpi apa rasanya punya rumah besar."
Topham bekerja sebagai dekorator dan tukang cat.
Usulan pembangunan rumah mencakup bangunan empat sayap dengan Klik panel surya.
Arsitek di balik pembangunan ini menggambarkan rumah delapan kamar itu sebagai "rumah abad ke-21 dan merupakan tempat peristirahatan tersembunyi" dengan penggunaan energi sangat rendah.
Izin pembangunan rumah telah diajukan ke pemerintah setempat hari Kamis (19/04) dan diperkirakan akan dikaji pertengahan tahun ini.
Anda sedang membaca artikel tentang
Pemenang lotre bangun 'rumah hijau'
Dengan url
http://majalahviaonline.blogspot.com/2013/04/pemenang-lotre-bangun-rumah-hijau.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Pemenang lotre bangun 'rumah hijau'
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Pemenang lotre bangun 'rumah hijau'
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar