Manusia tertua rayakan ulang tahun

Written By Unknown on Jumat, 19 April 2013 | 17.18

Jiroemon Kimura

Jiroemon Kimura menerima berbagai ucapan selamat termasuk dari PM Shinzo Abe.

Jiroemon Kimura yang tercatat sebagai manusia tertua di dunia hari ini (19/04) merayakan ulang tahun ke-116.

Jiroemon Kimura dilahirkan di Jepang barat pada 1897.

Dia masih tinggal di rumahnya sendiri dan dirawat oleh janda cucunya.

Dalam rangka ulang tahunnya yang ke-116, Kimura menerima pesan video dari Perdana Menteri Shinzo Abe.

"Jiroemon Kimura, selamat atas ulang tahunnya yang ke-116 dan saya menyampaikan ucapan mendalam atas pengakuan oleh Guinness World Records. Ini benar-benar menakjubkan memenangkan predikat sebagai manusia tertua di dunia dan pria tertua yang masih hidup dalam sejarah," kata Shinzo Abe.

Ia menghabiskan hari ulang tahunnya dengan membuka berbagai kartu ucapan dan hadiah.

Di masa mudanya Jiroemon Kimura bekerja sebagai pegawai pos. Dia mempunyai 14 cucu, 25 cicit dan 14 anak cicit.

Ia sempat dirawat di rumah sakit dua kali tahun lalu, tetapi diperbolehkan pulang awal pulang ini.

Jepang juga memiliki perempuan tertua di dunia, Misao Okawa yang kini berusia 115 tahun.

Terdapat 51.000 orang di atas 100 tahun di negara itu.


Anda sedang membaca artikel tentang

Manusia tertua rayakan ulang tahun

Dengan url

http://majalahviaonline.blogspot.com/2013/04/manusia-tertua-rayakan-ulang-tahun.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Manusia tertua rayakan ulang tahun

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Manusia tertua rayakan ulang tahun

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger