Ricky Gervais adalah penggagas komedi The Office
Komedian Ricky Gervais akan menghidupkan kembali karakter David Brent dari seri The Office untuk acara amal Comic Relief.
Ia akan kembali membawakan peran itu dalam The Office Revisited pada Red Nose Day pada 15 Maret.
Gervais terakhir kali tampil di televisi Inggris sebagai David Brent 10 tahun lalu.
David Brent menulis lagu protes berjudul Equality Street
"Saya rasa sudah waktunya memerankan kembali karakter komedi ciptaan saya yang paling terkenal untuk mengetahui apa saja yang sudah ia lakukan satu dekade terakhir," kata Gervais pada The Sun.
Karakter Brent telah muncul di dua episode The Office versi Amerika tapi pemirsa televisi Inggris terakhir melihat Brent pada acara spesial Natal 2003.
David Brent akan memulai karir baru sebagai manajer artis di industri musik dan berusaha membantu artis solo Dom Johnson membuat debutnya.
Trailer untuk episode mini tersebut menunjukkan Gervais bermain gitar mengiringi lagu protes Brent berjudul Equality Street.
"Ia mengajarkan kebijaksanaannya pada calon bintang musik rock. Ia benar-benar melakukan pemanasan untuk kembali ke rock and roll," kata Gervais.
Gervais merilis foto promosi lagu itu di Twitter dan mengatakan pemirsa akan dapat melihat video klip lagu itu yang ia sebut "buruk sekali."
"Para penggemar The Office akan senang mengetahui kita akhirnya bisa mendengar lagu The Serpent Who Guards the Gates of Hell secara komplit," tambahnya.
Brent membiayai kegiatannya sebagai impresario dengan bekerja sebagai petugas penjualan produk pembersih dari rumah ke rumah.
Anda sedang membaca artikel tentang
Ricky Gervais hidupkan karakter The Office untuk amal
Dengan url
http://majalahviaonline.blogspot.com/2013/03/ricky-gervais-hidupkan-karakter-office.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Ricky Gervais hidupkan karakter The Office untuk amal
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Ricky Gervais hidupkan karakter The Office untuk amal
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar