Bintang Malcolm in The Middle terkena stroke ringan

Written By Unknown on Sabtu, 08 Desember 2012 | 17.18

malcolm in the middle

Serial komedi Malcolm in The Middle sukses di AS periode tahun 2000 hingga 2006.

Frankie Muniz, yang terkenal lewat perannya dalam serial komedi Malcolm in the Middle, dilaporkan terkena stroke ringan.

Dalam tulisan di akun Twitter resminya, dia mengatakan : ''Saya masuk di rumah sakit Jumat lalu. Saya terkena ''Stroke Ringan'', yang sama sekali tidak menyenangkan. Harus mulai menjaga diri! Semakin tua!''.

Situs hiburan TMZ melaporkan sebelumnya sejumlah teman Muniz sempat mengungkapkan kekhawatiran setelah dia mulai mengalami kesulitan untuk berbicara dan memahami kata-kata.

Sekarang aktor ini tengah menunggu hasil uji kesehatannya di rumah sakit Arizona.

Stroke ringan, atau serangan ortransient ischaemic (TIA), disebabkan oleh gangguan sementara dalam aliran darah ke otak.

Gejalanya bisa sama dengan stroke, misalnya sulit untuk berbicara dan melihat, tetapi hanya berlangsung selama beberapa menit dan biasanya akan berakhir dalam waktu 24 jam.

frankie muniz

Frankie Muniz, 27, juga aktif sebagai pembalap.

Frankie Muniz yang kini berusia 27 tahun, menjadi bintang utama selama 150 episode dalam serial komedi Malcolm in The Middle yang berkisah seorang remaja pintar dalam sebuah keluarga disfungsi dari tahun 2000 hingga 2006.

Dia juga membintangi sejumlah film termasuk sebagai agen rahasia remaja Agent Cody Banks.

Usai sukses dalam peran Malcolm, bintang Muniz tidak terlalu bersinar dengan hanya membintangi sejumlah film dan serial yang kurang sukses di pasar.

Dia juga terjun ke dunia musik sebagai penabuh drum dalam band bernama Kingsfoil.

Frankie Muniz juga dikenal aktif sebagai seorang pembalap dan baru saja menyelesaikan seri balap mobil di Amerika Serikat.


Anda sedang membaca artikel tentang

Bintang Malcolm in The Middle terkena stroke ringan

Dengan url

http://majalahviaonline.blogspot.com/2012/12/bintang-malcolm-in-middle-terkena.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Bintang Malcolm in The Middle terkena stroke ringan

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Bintang Malcolm in The Middle terkena stroke ringan

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger