Pengeringan gandum Zaman Perunggu ditemukan

Written By Unknown on Kamis, 29 November 2012 | 17.18

Bir

Penemuan di Siprus menunjukkan bahwa pekerja diberi minuman bir sebagai insentif.

Tim arkeolog Inggris yang bekerja di Siprus menggali struktur berbentuk segi empat sepanjang dua meter yang diyakini sebagai tempat pengeringan gandum untuk membuat bir 3.500 tahun lalu.

Struktur tersebut ditemukan dalam keadaan ditutupi kubah yang terbuat dari tanah.

Tim arkeolog dari Universitas Manchester melakukan reka ulang proses pembuatan bir pada Zaman Perunggu dengan menggunakan sebagian tempat pengeringan yang ditemukan itu.

Adapun bahan yang digunakan adalah gandum barley dengan membubuhkan bahan perasa yang biasanya digunakan, antara lain dengan memberikan rasa anggur dan buah ara.

Hasilnya, kata para peneliti, adalah minuman yang cukup bisa diterima lidah.

Penemuan ini bisa membantu menggambarkan kehidupan di Zaman Perunggu khususnya mengenai selera penggemar bir pada masa itu.

Ketua peneliti Lindy Crewe mengatakan penduduk pada Zaman Perunggu tampak paham sekali akan kandungan alhokol yang bisa membantu mengurangi ketegangan.

Menurut Crewe, minuman bir diberikan kepada kaum pekerja sebagai insentif untuk membantu memanen atau mendirikan bangunan.


Anda sedang membaca artikel tentang

Pengeringan gandum Zaman Perunggu ditemukan

Dengan url

http://majalahviaonline.blogspot.com/2012/11/pengeringan-gandum-zaman-perunggu.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Pengeringan gandum Zaman Perunggu ditemukan

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Pengeringan gandum Zaman Perunggu ditemukan

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger